Minggu, 23 Desember 2012

belajar ilmu agama :-)

pictures talks than words

selama dijogja, hampir enam bulan saya menghabiskan bermanin dan belajar agama bersama anak-anak. sebut saja tpa khoiru ummah, yang berlokasi di daerah jombor. menyenangkan ^__^
kami belajar setiap selasa sore dan ahad pagi.
biasanya saya berpartner dengan mba cipi. nama aslinya riski topriyani. beliau sedang kuliah pasca sarjana di fakultas biologi, ugm. haduuh, jadi kangen ni sama beliau..

lagi sibuk nih mba.. *bermain setelah mengaji


salah satu karya mereka ^_^

mba cipi bareng mereka ni :)

kalau yang ini acara pada awal tahun lalu, outbound bareng. ada mas arifin dan mas adit disitu ^^

ngegames bareng mbak ayun dan mba diki ^__^

cari harta karunnya *begitu kira-kira kata mba ayun :)

yuk istirahat dulu habis out bound..

sekian dulu ya...
kapan-kapan saya lanjutin lagi..
see yaa :D

with love,
Rina Ristiyani
-cos every child is special

Sabtu, 22 Desember 2012

tetap semangat (^__^)9

Dia temanku. namanya kukuh. hari ini dia berangkat ke ibukota. rupanya dia hendak psikotes sebuah perusahaan. sukses ya chingu, hope Allah always make your way easily. full barokah. aamiin..

saya dan kukuh saat praktikum ikhtiologi tahun 2010

hasil jepret DSLR eh camdig

pictures talks more than words ^__^

saya ini mungkin termasuk orang yang melankolis, ingin mengabadikan setiap momen yang pernah dilakukan. bahkan terkadang kalau kebetulan sedang bawa DSLR kamera digital, saya iseng mencari gambar bagus untuk dijepret. berbekal DSLR camdig, inilah hasilnya :)

senja di pantai Drini Gunung Kidul Yogyakarta
Foto ini saya ambil pada bulan September 2012

dua orang sahabat saya ini menjadi korban keisengan saya. ada pak wiji dan bu ina. masih berada di kawasan pantai yang sama. keduanya saya jepret di pantai Drini Gunung Kidul Yogyakarta. Hmm..ternyata lumayan bagus ya untuk foto prewedding :)



korban keisengan saya yang ketiga adalah pak doy. beliau saya jepret di pantai yang sama, pantai Drini. foto ini saya ambil bulan September 2012.

nah, yang ini pak doy juga. tepatnya di pantai Drini sebelah barat. temaram senja pantai membuat saya ingin mengabadikan momen. hmmm.. nice pict :) bigthanks for pak doy yang sudah mau saya "paksa" jadi model.

sekian dari saya, lain kali saya posting lagi ya hasil jepretan DSLR eh camdig ding.hehee.. bigthanks untuk keluarga matrik esp. pak wiji, bu ina dan pak doy yang sudah jadi model baik yang disengaja maupun tidak sengaja.

with love,
rina ristiyani

Jumat, 21 Desember 2012

Happy Mother's Day

Happy mother's day,

Ibu adalah puisi yang tak terkatakan (Asma Nadia, 2012)

Demikian Asma Nadia menuliskannya dalam sebuah akun sosial medianya. Banyak kata untuk menguraikan arti ibu untuk kehidupan kita. Hingga seorang penulis terkenal pun tidak bisa lagi mengungkapkan makna seorang ibu dengan kata-kata. Mom, how great you are ^__^

Ibuku Pahlawanku,

Terimakasih ibu, sudah membiarkan aku bertahan dalam perutmu, sudah meminta jatah makananmu selama sembilan bulan lamanya.
Terimakasih, sudah mempertaruhkan nyawamu saat engkau berjuang melahirkanku.
Setelah aku lahir, terimakasih sudah memandangku dengan penuh kasih sayang.
Terimakasih telah meletakkan segala harapanmu kepadaku.
Terimakasih sudah sibuk mengurusku siang dan malam dengan sebaik-baiknya di pangkuanmu.
Terimakasih untuk laparmu demi mengenyangkanku.
Terimakasih untuk waktu tidurmu demi menidurkanku
Terimakasih ibu untuk semuanya

Maafkan,

bila aku belum sanggup menjamin kebahagiaanmu seperti engkau menjamin kebahagiaanku,
jika aku belum mampu berjuang seperti engkau memperjuangkanku, 
jika aku belum bisa membalas semua kasih sayangmu kepadaku,
jika waktuku habis dengan teman-temanku dibandingkan waktuku denganmu,
jika aku mengecewakanmu dan belum sesuai harapanmu,
jika baktiku tak bisa membalas cinta yang kau berikan kepadaku.

Ya Rabb,
Ya Rahman Ya Rakhim, kasihi dan sayangilah kedua orang tua ku seperti mereka menyayangiku di waktu kecil; cukupkanku waktu agar mampu membalas kasih sayang mereka dan berbakti kepada mereka; bahagiakanlah mereka dan jagalah mereka dengan penjagaanMu kala penjagaanku tak lagi mampu menjaga mereka.. Aamiin..

^ jeongmal gomawoyo eomonim..
Beribu-ribu terimakasih dan sekuat apapun kita untuk membalas jasa ibu kita, kita takkan bisa membalasnya. Too many that you have done for me :-*
i love you mom for your love..




sumber gambar : http://adekfi.files.wordpress.com/2011/01/kartun-ibu1.jpg



with love,
Rina Ristiyani

Rabu, 19 Desember 2012

ketika idealisme harus dipertahankan

Setiap diri kita pasti bisa mengukur diri kita, dan mampu berkaca terhadap diri sendiri.
Seburuk apa, dan sebaik apa. Bahkan kita pun, perbuatan kita selama ini.. banyak baik atau buruknya.. Terlepas dari diterima atau tidaknya amal ibadah kita tersebut.

Dunia kampus, adalah dunia ideal bagi kita, saya khususnya. Dimana kita dapat mendapatkan fasilitas dengan mudah. Fasilitas dalam hal ini siraman rohani. Tentunya dalam fase ini, kita cukup mudah mempertahankan idealisme. Idealisme yang saya maksud disini adalah prinsip-prinsip bagaimana kita menjalani kehidupan ini.

Mempertahankan idealisme itu tidak mudah..
 
Hmm..saya sedang merindukan masa-masa kuliah. Sungguh mempertahankan idealisme paska kampus itu memang tidak mudah. Hal pertama yang ditanyakan kepada kita, muslimah khusunya "mbak, kok jilbabnya gedhe amat? Kok jilbabnya dobel-dobel?"
Ini adalah ladang amal bagi kita ketika menjawabnya dengan senyum dan menjelaskan kenapa kita begini. Kenapa jilbab kita gedhe dan dobel-dobel. Penjelasannya pun tidak harus sepaneng, agar tidak melukai mereka yang alhamdulillah sudah berjilbab namun masih kecil.
Hal di atas adalah hal kecil yang dipertanyakan, masih banyak hal lain kali yang akan mereka tanyakan.
Bersabarlah,
Karena Allah bersama orang-orang yang sabar..
Persiapkan..
 
Persiapan yang matang untuk perang yang sesungguhnya. Saat kita pulang kampung nanti, kondisinya sangat jauh berbeda dengan kondisi kita di dunia kampus. Pastikan keberadaan kita menjadi bermanfaat bagi diri kita, keluarga, orang lain dan masyarakat. Maka saran saya untuk adik2 saya, siapkan bekal dari sebelum lulus agar pada saat masanya tiba kita jauuuuh lebih kuat. 

Bagaimanapun, lilin idealisme keislaman kita harus terus menyala..

Ya Muqallabal Qulub, tsabbit qalbi 'ala dinik..
Engkau yang Maha Pemilik Hati kami, bantulah agar hati-hati ini tetap teguh dan istiqomah di jalanMu.

Aamiin..

Rina Ristiyani

Senin, 17 Desember 2012

Jawara di kelas 3

bagaimana hasil raportmu kawan?
apa ada nilai merah? nilai merah  itu jaman dulu kali bu.. hehe.. ya kalau jaman sekarang bilangnya apakah mencukupi KKM atau tidak. KKM itu Kriteria Ketuntasan Minimal. Istilah cukup asing bagi saya. -___-" 
KKM ini wajib dipenuhi siswa jika ingin naik ke jenjang selanjutnya. Kalau jaman kuliah, minimal C biar kita ga perlu ngulang mata kuliah. Harapan dengan adanya KKM ini adalah sebagai standar mutu pencapaian penilaian siswa. KKM ditentukan oleh pihak sekolah.
Hmm.. saya juga belum terlalu paham dengan istilah ini. *harus belajar lagi

Ya udah, yuk disimak.. apa yang terjadi di kelas 3 ?
dan....
pemegang tampuk juara kelas di kelas 3 adalah Devina Zulfa Ramadhani. selanjutnya juara 2 adalah Dede Katrisna Maulidin, sang ketua kelas. Juara ketiga diduduki oleh Arinda Ilmi Mufida. Selanjutnya juara keempat dan kelima berhasil diraih oleh Khafid Dahli dan Yanuar Ibnu Sani.

Selamat mbak dan mas.. Semoga Ilmunya berkah, tidak hanya mengejar nilai tetapi mampu mengamalkan. Terus tingkatkan prestasi kalian.

With love,
Rina Ristiyani
-cos every child is special
 

Minggu, 16 Desember 2012

Libur telah tiba :)

Sabtu malam, pukul 22.36 WIB.

Memulai tulisan malam ini ditemani alunan ada band “pesona ibu” menyanyi. Lagu melow menemani malam syahdu usai hujan turun tadi sore. So peaceful and romance night. Alhamdulillah..

Hari ini, hari terakhir kami bersekolah. Karena senin esok kami sudah memasuki masa liburan semester 1 tahun ajaran 2012/2013. Jujur, saya sedih karena tidak setiap hari bertemu dengan mereka. Ya sudahlah, ini hak mereka untuk menikmati liburan. 

Hmmm..have a nice holiday my kido, share me how precious your day with your family and friends. J ini adalah salah satu status di sosmed saya tadi siang. Saya persembahkan untuk semua murid-murid saya. Bu rina akan merindukan kalian. ^_^

sebelum libur, pastikan sekolahmu bersih :)

biar ga bingung ngliat fotonya, ini niih keterangannya :
1. siswa kelas 3 putra
2, siswa kelas 2
3. saya dan murid-murid kelas 2
4. siswa kelas 3 putri
5. siswa kelas 1

hmm...bagaiman, lucu kan mereka?
jeongmal, naneun phogosipposo.. :-*

best regards,
rina ristiyani
-cos every child is special

Selasa, 04 Desember 2012

ost my november and december :)

Dear all,

hmm..setiap dari kita pasti menyukai musik. entah apapun jenis musik itu. termasuk saya :D
hihihi..


november-desember 2012,
seperti apapun hari-hari ini dilalui, lagu-lagu ini yang mecoba membangkitkan semangat saya lagi. semangat untuk tetap berjuang dan berjalan dengan kepala tegak. :)


enjoy my process :)


1. shoutul harokah - palestina tercinta & bangkitlah negeriku
--> bersemangat sekali 

2. ipank - teruslah bermimpi & serdadu kumbang
--> coba deh,, lagu ini mengingatkan kita tentang mimpi2 kita dan kenapa kita harus menggapainya :)

3. unic - satu tekad
--> satu tekad untuk terus berjuang

4. bondan & feat two black - tetap semangat & ya sudahlah
--> tetap semangat berjuang, namun saat kita belum optimal.. ya sudahlah, segera bangkit dan berjuang lagi.. :D

5. ali - doaku
--> mengingatkan kita dan menyemangati kita untuk memberikan yang terbaik dalam hidup kita kepada mereka yang kita sayangi, dan tentunya kepada Allah. lirik yang saya suka, kira-kira begini :
" mohon pilihkan dari yang ku minta, pilih yang terbaik untukku, doaku, semoga aku tak terlambat memberi yang terbaik dalam hidupku, semoga Kau terima semua ibadaku, masukkanlah diriku tuk kekal di surga Mu"

^itu dulu yaaa, semoga bisa jadi rekomendasi buat cari lagu yang bersemangat dan menyemangati hidup..

tapi yang paling penting adalah,
jangan lupa di dalam kitab kita AlQuran, jauh lebih menyemangati tentang bagaimana kita mesti hidup dan menjalani hidup.


Salam semangat.

-rina ristiyani

belajar empati :)

Dear blogger,

sore ini, ketika saya buka akun twitter saya. saya dapat kiriman foto dari kakak sayaaah..
apalagi kalo bukan foto tentang ponakan saya tersholih.
mas irsyad :D

beberapa hari yang lalu, alhamdulillah sekolahnya ponakan saya ikut berpartisipasi dan belajar empati terhadap saudara seiman. Palestine.
alhamdulillah..
yuk belajar dari mereka :)

best regards,
rina ristiyani
- cos every child is special